Mahasiswa UIN KHAS Jember Raih Dua Perunggu di POMPROV Jatim III

JEMBER – Dua atlet tarung derajat UIN KHAS Jember berhasil membawa pulang medali perunggu dalam ajang Pekan Olahraga Mahasiswa Provinsi (POMPROV) Jawa Timur III.

Kompetisi ini berlangsung pada 3 Juni 2025 di Universitas Hang Tuah Surabaya, menghadirkan ratusan atlet dari berbagai perguruan tinggi se-Jatim.

UIN KHAS Jember mengirimkan tiga atlet untuk cabang olahraga tarung derajat. Dua di antaranya sukses naik podium, sementara satu lainnya terhenti di perempat final.

Medali perunggu pertama diraih oleh M. Alawy Farhan Yahya, mahasiswa semester II Prodi KPI Fakultas Dakwah. Ia tampil konsisten sejak babak awal hingga perebutan tempat ketiga.

Atlet kedua yang juga meraih perunggu adalah Zainal Arifin, mahasiswa Prodi MPI Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan. Penampilannya dinilai cukup memukau meski statusnya masih pemula.

Satu atlet lain, Argamahsa Maulana Anwar, terpaksa menghentikan langkah di babak delapan besar setelah bertarung sengit.

“Prestasi ini buah dari latihan rutin dan dukungan seluruh pihak, khususnya pelatih dan kampus. Semoga bisa memotivasi mahasiswa lain,” ungkap Alawy, Kamis (5/6/2025).

Ketua Kontingen UIN KHAS, Haryu Islamudin, mengaku bangga dengan pencapaian ini meski persiapan tim tergolong singkat dan tanpa seleksi ketat.

“Alhamdulillah, kami masih bisa membawa pulang dua medali. Tahun depan pembinaan akan kami tingkatkan,” ujarnya.

Menurut Haryu, ini adalah kali pertama UIN KHAS ikut serta di POMPROV Jatim. Total ada delapan cabang olahraga yang diikuti kontingen kampus ini.

Selain tarung derajat, UIN KHAS juga berlaga di catur, bulu tangkis, tenis meja, pencak silat, karate, dan e-sport, namun hanya tarung derajat yang berhasil menyumbang medali.

POMPROV Jatim III diikuti sekitar 100 perguruan tinggi. Ajang ini juga menjadi ajang uji tanding menjelang Pekan Olahraga Provinsi (PORPROV) Jatim akhir Juni 2025.